Pada KOPDAR pertama tanggal 03 Juni 2018, belum ada kepengurusan secara resmi di Bikers Dakwah, awal yang sangat sederhana hanya kopdar santai sambil membahas tentang agama bersama para sahabat dan guru pembimbing.
Pada mula nya Admin Bikers Dakwah hanya dua orang, yaitu Alfie Alfandy dan istri, Fitri Arifin. awal berjalan lancar mereka menjadi pasangan sekaligus partner dalam dakwah. Kopdar dilakukan sebulan sekali pada tahun 2018, bulan ke bulan alhamdulillah semakin bertambah member yang ikut dalam kopdar sehingga kedua Admin sudah kewalahan dan alhamdulillah seiring Kopdar berjalan ada beberapa member Bikers Dakwah yang sangat aktif dan mau membantu khidmat dalam kepengurusan Bikers Dakwah.
Setelah tahap penyeleksian akhirnya terbentuklah kepengurusan Bikers Dakwah, Pembina Habib Ahmad bin Ali bin Abdurrahman Assegaf pada bulan September 2018.